It’s Sunday morning. Di hari minggu pagi yang cerah ini, para jendelist Jogja tak lupa mengumpulkan semangatnya demi anak-anak desa Turgo yang telah menanti kedatangan kami. Tema minggu ini adalah Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) dengan tujuan agar anak- anak di Turgo mengetahui beberapa ilmu pengetahuan dalam kehidupan sehari- hari dengan cara praktek langsung yang menarik. Diawali dengan doa, kegiatan hari ini pun dimulai. Permainan membentuk lingkaran sambil bergandengan tangan dan bernyanyi riang menjadi keceriaan pembuka bagi anak-anak dan para jendelis saat ice breaking. Keceriaan berlanjut dengan pembagian kelompok. ada tiga kelompok dan masing-masing kelompok didampingi oleh kakak jendelist. Biar lebih kompak, setiap kelompok membuat yel-yel yang menarik lalu ditampilkan di depan kelompok yang lain. Ada yang bernyanyi sambil tepuk tangan, ada yang bernyanyi dengan gerakan. Dan semuanya sangat kreatif dan menghibur. Setelah performance yel-yel dari tiap kelompok, kakak-kakak jendelist mengarahkan adik-adik jendela menuju pos yang telah tersedia. Terdapat tiga pos yang masing-masing pos telah dipersiapkan oleh kakak-kakak jendelist dengan ilmu pengetahuan baru untuk adik-adik Turgo. Pos pertama berjudul “Telur Melayang”, telur yang dapat melayang di dalam air. Kok bisa? Tentu saja bisa, air yang ditambahkan dengan garam membuat kerapatan air menjadi lebih padat, karena itulah ketika telur dicelupkan akan melayang di dalam air. Pos kedua berjudul “Air Melayang” dan pos ketiga berjudul “Gunung Meletus”.
Dari setiap pos yang dikunjungi, adik-adik jendela sangat tertarik dengan apa yang dijelaskan oleh kakak jendelist. Ada yang memperhatikan dengan serius, ada pula yang memperhatikan sambil bermain dan menjahili temannya. Walaupun sebagian adik-adik jendela sudah pernah melakukannya di sekolah, mereka tetap memperhatikan dengan baik dan yang belum pernah melakukannya, mereka merasa senang dapat mencoba sendiri, apalagi ketika berhasil melakukannya, sorak sorai kegembiraan tergambarkan diraut wajah mereka. Setelah asik melakukan berbagai percobaan di tiap pos, saatnya mereka quiz. Lomba tanya jawab antar kelompok ini dipandu oleh mbak Vida. masing-masing kelompok mempunyai belnya tersendiri. Ada yang bunyinya crot-crot, ada yang cie-cie, dan lain-lain. Dan semuanya sangat bersemangat ingin menjawab pertanyaan yang diberikan.Setelah pertanyaan habis terjawab, pemenangnya adalah kelompok 2 yang mendapatkan hadiah bintang. Alangkah berharganya pengalaman dan ilmu yang didapatkan hari ini, semoga nantinya dapat berguna dengan baik. Berhubung langit mulai mendung dan acara hari ini telah selesai. Saatnya mereka pulang ke rumah masing-masing dengan membawa bekal ilmu pengetahuan yang baru. Tak hanya adik-adik jendela, kakak-kakak jendelist pun membawa kegembiraan dalam perjalanan pulang dan menyimpannya hingga minggu depan berjumpa kembali. Salam semangat penuh keceriaan dari desa Turgo, lereng Merapi 🙂
Minggu, 26 April 2014 @now_viita